04 Maret 2017
Hari ini, saya ikut kegiatan Karang Taruna
Kec. ParangLoe, Gowa perdana 😁😁
Maklum yah, kebanyakan kegiatan dan
kesibukan sampe kadang pengen membelah diri biar semua kegiatan dapat tercover
semua (rakus).
Back to "Kegiatan"
Oke, hari ini Karang Taruna Kec. ParangLoe
mengadakan kegiatan yang keren di Aula
Kantor Camat ParangLoe meliputi
pelatihan desain grafis, pembelajaran website, pembuatan blog, perakitan
TS Komputer, desain multimedia, pembelajaran office, serta penyuluhan UUITE.
Pelatihan Komputer bekerja Sama dengan Fakultas Ilmu Komputer Universitas
Muslim Indonesia (UMI) Makassar. Kegiatan yang dibuka oleh Camat Parang Loe,
Muh. Guntur, S. Sos, Ibu Yulita Salim, S. Kom., MT. dan Rusdy Alamsyah selaku
ketua Karang Taruna.
Pesertanya, yah sudah pasti pemuda pemudi
Kec. ParangLoe yang haus ilmu dan butuh asupan pengetahuan.
Moga-moga, kedepannya ada kegiatan seperti
ini bis diadakan lagi, dan berkelanjutan biar kita ga gaptek, ketinggalan sama pemuda pemudi diluaran sana. okelah
Bravo Parang Loe, Barvo Gowa..
Ewako Gowa.. dan mari sama-sama membangun
sumber dyaa manusia guna menghadapi era globalisasi